Bruno Fernandes pemain terbaik Liga Inggris bulan Februari

img
Apr
07

Performa impresif Bruno Fernandes sejak gabung Manchester United dapat apresiasi. Fernandes terpilih sebagai Pemain Terbaik Premier League bulan Februari. Fernandes digaet MU dari Sporting CP pada bursa transfer Januari lalu. Gelandang berusia 25 tahun itu didatangkan dengan nilai transfer sebesar 46,6 juta pound sterling. Fernandes sejauh ini sudah tampil sembilan kali untuk MU di semua kompetisi. Dia mencatatkan tiga gol dan empat assist. Selama bulan Februari, Fernandes tak pernah absen dari pertandingan MU. Dia selalu main penuh di tiga laga Premier League, mencatatkan dua assist dan satu gol, serta membantu MU menang atas Chelsea dan Watford.

Fernandes pun terpilih sebagai Pemain Terbaik Premier League bulan Februari. Dia mengalahkan kandidat lain seperti Marcos Alonso, Pierre-Emerick Aubameyang, Dominic Calvert-Lewin, Matt Doherty, dan Nick Pope. “Sejak kecil, main untuk Man United adalah mimpi, dan ada di Old Trafford adalah mimpi terbesar dalam karier saya,” ujar Fernandes. “Ketika Anda gabung klub baru, Anda selalu ingin bikin gol dan gol pertama itu spesial. Tidak peduli bagaimana gol itu dibuat, yang penting nilainya. Saya senang dengan start saya, tapi mulai sekarang saya harus memberi lebih agar lebih baik,” katanya.

Sejak diperkuat Bruno Fernandes, permainan Manchester United membaik. Namun, Fernandes membantah anggapan performa menanjak MU disebabkan oleh dirinya. Fernandes berkukuh bahwa laju bagus MU karena kinerja tim. “Aku melihat tim yang sama dari sebulan lalu kok,” kata Fernandes. “Kupikir kami sama dan punya rasa lapar yang sangat besar untuk menang, memberikan banyak hal, dan tampil semakin baik di setiap pertandingan. Pada bulan lalu, kami menjalani banyak pertandingan bagus dan kupikir kita bisa membicarakan sebuah awal yang baru setelah Bruno, tapi ini bukan tentang Bruno, ini tentang tim kok.”

“Tim ini perlu fokus yang tepat, keputusan yang tepat di suatu waktu, dan kurasa juga, kalau Bruno tidak datang, Man United akan menang juga kok karena satu pemain tidak mengubah sebuah tim. Sebuah tim berubah ketika setiap orang berjuang bersama-sama. Ketika aku datang, aku melihat tim berjuang untuk tujuan yang sama dan untuk memenangi pertandingan, tampil semakin baik dan aku adalah satu pemain yang membantu,” kata Fernandes. Kedatangan Bruno Fernandes tidak hanya mendongkrak permainan Manchester United. Secara khusus, ada satu pemain yang benar-benar diuntungkan dengan keberadaan gelandang Portugal itu.

Kedatangan Fernandes terbukti benar-benar membantu Fred untuk terus berkembang. Tidak hanya para penyerang, Fred pun sangat terbantu dengan bekerja sama dengan Bruno. Sekitar setahun yang lalu, gelandang Brasil ini nyaris masuk daftar jual MU. Dia bermain buruk sejak tiba dari Shakhtar Donetsk, jauh di bawah ekspektasi. Kendati demikian, Fred mulai menemukan sentuhan terbaiknya awal musi mini. Dia merupakan salah satu pemain MU yang paling konsisten sejak awal musim. Fernandes diklaim telah menjalin hubungan yang sangat baik dengan Fred. Keduanya sering bersama-sama di sesi latihan, tentu dibantu dengan bahasa Portugis yang sama.

Dua pemain inilah yang membantu menyatukan pemain-pemain MU lainnya. Lonjakan peforma pasukan Ole Gunnar Solskjaer beberapa bulan terakhir lebih disebabkan leh keharmonisan skuad. Hubungan apik Fred dengan Fernandes inilah yang meringankan tugas Solskjaer. Terlebih, Fernandes pun mudah akrab dengan pemain-pemain lainnya, kesan pertama gelandang Portugal ini sangat kuat.